Main Article Content

Abstract

Salah satu kendala yang dihadapi para pengusaha adalah keterbatasan bahan baku dan kesulitan pemasaran. Hal ini dikarenakan minimnya informasi akan data supplier atau pemasok bahan baku. Selain itu tidak semua pengusaha memiliki kemampuan diversifikasi produk olahan ikan, sehingga masih banyak bahan baku yang terbuang. Produk sampingan tersebut akan memberikan nilai tambah ekonomis dengan mengolahnya menjadi barang yang dapat dikonsumsi. Dari uraian tersebut, tujuan dari program IbM ini adalah membantu kesulitan akan terbatasnya bahan baku belut dan ikan lele dan membantu proses pengolahan limbah ikan menjadi nugget ikan, serta memberikan inovasi baru pada kedua mitra.
Kata kunci: kewirausahaan, limbah ikan, nugget ikan

Article Details