PENGARUH KADAR AEROSIL DAN TALK HAICHEN PADA PRODUKSI CAT CRACKLE

Authors

  • Asmanto Asmanto Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang
  • Laeli Kurniasari Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang
  • Indah Riwayati Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang

DOI:

https://doi.org/10.36499/jim.v13i1.1753

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan formula cat crackle dari permintaan customer yang mengacu standar SNI dan ASTM (American Society for Testing Material), Hasil aplikasi yang diutamakan pada cat crackle yaitu berbentuk pecah-pecah tak beraturan dengan kedalaman tipis dan halus. Pada penelitian ini, pada variabel tetap (base nitrocellulose) ditambah dengan aerosil yang dipasangkan dengan talk haichen. Dengan variasi kadar aerosil yaitu 0.3%, 0.5%, 1%, 1.5% dan 3%, variasi kadar talk haichen yaitu 1,5%, 3%, 5%, 7% dan 10%. Setelah selesai, lalu dilakukan uji menurut SNI yang meliputi uji kualitatif yaitu keadaan dalam kemasan, kestabilan dalam penyimpanan dan sifat lapisan kering dan ketahanan terhadap alkali dan uji kantitatif yaitu tes waktu pengeringan, kadar padatan, kehalusan, tebal film, berat jenis dan hasil aplikasi, serta uji ASTM meliputi tes bahan kimia rumah tangga, tes daya tahan air panas dan dingin, dan tes daya rekat lapisan cat. Hasil penelitian menunjukan beberapa varian memberikan hasil aplikasi memenuhi standar SNI, konsumen dan ASTM yaitu varian aerosil 1 % dan talk haichen 5 % dengan hasil aplikasi membentuk pecahan tak beraturan dengan kedalaman tipis & halus. 

Kata kunci : Cat, Crackle, Aplikasi.

Downloads

Published

2017-07-07

Issue

Section

Articles