ENKRIPSI GAMBAR GRAYSCALE MENGGUNAKAN KRIPTOGRAFI RIVEST CIPHER (RC) 4

Authors

  • Elkaf Rahmawan Pramudya Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dian Nuswantoro Jl. Imam Bonjol 207, Kode Pos 50131, Semarang, Jawa Tengah
  • Abdussalam Abdussalam
  • De Rosal Ignatius Moses Setiadi

DOI:

https://doi.org/10.36499/psnst.v1i1.2357

Abstract

Algoritma Rivest Cipher (RC) 4 diktagorikan sebagai bentuk kriptografi simteris dengan fungsi XOR. RC4 menggunakan S-Box dan permutasi 256 bit sehingga tidak rentan terhadap serangan. RC4 umumnya digunakan untuk mengenkripsi teks, dalam makalah ini RC4 digunakan untuk mengenkripsi gambar dengan format grayscale. Dalam hal ini konsep kriptografi dan watermarking di hybrid. Pengukuran hasil eksperimen dengan entropy, menunjukkan hasil yang mendekati nilai tertinggi. Nilai tertinggi entropi yaitu 8, dan dalam penelitian ini menghasilkan 7.9994. Untuk membuktikan hasil tersebut, secara kasat mata kami menyajikan histogram dalam bentuk mesh, plot dan bar sehingga terlihat adanya hasil operasi kriptografi, namun hasil tersebut dapat diterima dengan mata manusia meski telah terjadi sejumlah perubahan bit pada gambar yang digunakan. Pada histogram dan mesh  gambar asli dan hasil enkripsi dapat disimpulkan bahwa piksel gambar yang dienkipsi telah berubah dan pada saat dekripsi gambar dapat dikembalikan ke wujud semula. 

Kata kunci: RC4, kriptografi, gambar, grayscale.

Downloads

Published

2018-08-29