Implementasi Enterprise Resource Planning Menggunakan Software Odoo Modul Point of Sales Pada PT. XX
DOI:
https://doi.org/10.3649/psnst.v1i1.5007Keywords:
ERP, Enterprise Resource Planning, Odoo, Point of SalesAbstract
Enterprise Resource Planning adalah sistem informasi untuk perusahaan yang berguna untuk mengintegrasikan dan mengotomatisasikan proses bisnis yang berhubungan dengan aspek operasi, produksi, ataupun distribusi dari suatu perusahaan. Contoh ERP open source adalah Odoo, yang di dalamnya terdapat berbagai program termasuk aplikasi bisnis Penjualan, CRM, Manajemen Proyek, Manajemen Gudang, Manufaktur, Keuangan dan Akuntansi, SDM, dan lain-lain. Point of Sales merupakan salah satu modul Odoo yang dapat membantu proses transaksi pada sebuah bisnis yang bergerak di bidang penjualan. POS memudahkan proses pengecekan barang dan pengambilan keputusan dalam bisnis. Penelitian ini mengimplementasikan modul POS pada PT. XX, yang merupakan perusahaan bidang fashion dari tahun 2013. PT. XX memasarkan produk secara online dan mendirikan butik offline di beberapa kota. Cabang butik offline yang tersebar di beberapa kota mengharuskan PT. XX memiliki strategi produksi, distribusi, dan pemasaran untuk butik offline mereka. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan subjek penelitian adalah Myrubylicious, sedangkan objek penelitian adalah Odoo ERP PT. XX modul POS. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Modul POS dapat memenuhi kebutuhan PT. XX sesuai dengan kebutuhannya. Laporan yang dihasilkan oleh Odoo dalam waktu yang relatif cepat juga sesuai dengan modul yang dibutuhkan, contohnya laporan penagihan, pengendalian kas, memproses pembayaran serta mendapatkan struk atau resi pembayaran. Kata kunci: ERP, Enterprise Resource Planning, Odoo, Point of Sales.Downloads
Published
2021-11-25
Issue
Section
Articles