POLA DISEMINASI PENGELOLAAN TANAMAN TERPADU PADI DI PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG

Authors

  • Muhammad Fajri Balai Pengkajian Tekonologi Pertanian Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Minas T Panggabean Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Kepulauan Bangka Belitung
  • Mamik Sarwendah Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Kepulauan Bangka Belitung

DOI:

https://doi.org/10.36499/psnst.v1i1.694

Abstract

PTT atau Pengelolaan Tanaman Terpadu Padi adalah suatu pendekatan yang dihasilkan oleh
Badan  Litbang  Pertanian RI dalam  rangka  meningkatkan  produksi  beras  secara  nasional.
Dalam  rangka  menyebarkan  inovasi  ini,  Badan  Litbang  Pertanian  bekerjasama  dengan
berbagai  lembaga  melalui  berbagai  media  diseminasi.  Lembaga-lembaga  tersebut  adalah
lembaga  penelitian  (BPTP),  lembaga  pengaturan  dan  pelayanan  (Dinas  Pertanian),  lembaga
penyuluhan  (Badan  Penyuluhan,  BPP,  PPL)  dan  Kelompok  Tani. Pengkajian  ini bertujuan
untuk memperoleh informasi mengenai sistem diseminasi PTT  Padi dan tingkat adopsi petani
di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Pengkajian  dilakukan di Kabupaten Belitung (Desa
Perpat), Kabupaten Bangka (Desa Tanah Bawah) dan Kabupaten Bangka Selatan (Desa Rias)
pada  bulan  Februari-Oktober  2011. Metode  penelitian  yang  dilakukan  adalah  studi  pustaka,
survey,  wawancara  dan  FGD . Hasil pengkajian  menunjukkan  bahwa  pola  diseminasi  PTT
Padi  dipengaruhi  oleh  berbagai  faktor  baik  fisik  maupun  nonfisik.  Faktor-faktor  tersebut
adalah karakteristik  petani,  partisipasi  petani,  kelembagaan  kelompok  tani,  kemampuan
penyuluh,  metode  diseminasi,  media  komunikasi  dan  informasi,  dukungan  pemerintah,
infrastruktur pertanian, iklim dan cuaca serta kearifan lokal.

Kata kunci: PTT Padi, Pola diseminasi, Adopsi

Downloads