UPAYA PENINGKATAN KUALITAS PADA DIVISI CETAK KORAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN USE-PDSA DI PT MASSCOM GRAPHY SEMARANG

Authors

  • Diana Puspita Sari Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik UNDIP Jl.Prof. H. Soedarto, SH – Tembalang, Semarang *) E-mail: diana_psptsr@yahoo.com
  • Heru Prastawa Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik UNDIP Jl.Prof. H. Soedarto, SH – Tembalang, Semarang *) E-mail: diana_psptsr@yahoo.com
  • Yuliana Rahmasari Yuliana Rahmasari Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik UNDIP Jl.Prof. H. Soedarto, SH – Tembalang, Semarang *) E-mail: diana_psptsr@yahoo.com

DOI:

https://doi.org/10.36499/psnst.v1i1.70

Abstract

PT Masscom Graphy merupakan industri manufaktur yang bergerak di bidang percetakan.
Penelitian ini dilakukan di divisi cetak Koran, karena pada divisi ini persentase waste melebihi
target yang ditetapkan perusahaan.  Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi akar penyebab
dan memberikan usulan perbaikan. Metode yang digunakan untuk melakukan penelitian yaitu
metode USE-PDSA (Understand, State, Evaluate, Plan, Do, Study and Act). Metode USE-
PDSA  merupakan langkah-langkah analisis dan solusi masalah kualitas yang secara
sistematis,  rasional, ilmiah, efisien, dan efektif dalam melaksanakan perbaikan
berkesinambungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akar penyebab permasalahan adalah
penggantian plate, kertas putus dan kotor kurang setelan. Rekomendasi yang diusulkan adalah
perlu diadakan  pelatihan bagi karyawan, perbaikan alat pada mesin cetak koran, dan
pemberian reward pada karyawan.

Kata Kunci : Divisi cetak koran , PT Masscom Graphy, USE-PDSA, Waste

Downloads

Published

2012-07-03